Desain Teras Rumah Minimalis Sederhana

Teras Rumah Minimalis - Teras merupakan bagian terluar dari rumah yang bisa dilihat langsung oleh tetangga, tamu atau pun orang yang sekadar hanya lewat depan rumah. Dengan demikian, melalui teras, orang bisa menilai mengenai ruangan-ruangan di dalam rumah. Karena teras bisa disebut dengan ruang pengenalan terhadap konsep dan design rumah itu sendiri. Sehingga penataan teras rumah perlu diperhatikan untuk menciptakan keindahan rumah anda. Teras Rumah Minimalis sebaiknya dibuat serapi dan sebaik mungkin. Tidak hanya itu kebersihan dan kerapian teras juga perlu dijaga.

Teras Rumah Minimalis biasanya tidak berukuran luas. Namun teras rumah minimalis tidak terlepas dari kesan teras yang elegan. Untuk membuat teras anda elegan, anda harus memperhatikan hal-hal berikut ini: warna dari cat tembok teras sebaiknya berwarna cerah namun tidak terlalu mencolok. Anda juga bisa memadu padankan 2 warna agar lebih menarik. Selain itu karena letak tembok berada di luar ruangan, tembok akan terpapar dengan sinar matahari, debu, cuaca ekstrim secara langsung. Dengan demikian gunakan cat khusus exterior yang bisa meindungi warna asli tembok teras anda. Design teras rumah minimalis selanjutnya adalah lantai teras tersebut. Gunakan keramik dengan warna gelap sehingga tidak mudah terlihat kotor oleh debu atau lainnya.

Design teras rumah minimalis cocok dengan tipe atap teras yang terbuat dari cor beton. Disamping terkesan simple, atap teras cor beton akan tahan lama dan tidak mudah rusak. Atap teras cor beton juga tidak memerlukan genting. Dekorasi teras rumah minimalis bisa di tonjolkan pada tiang yang digunakan untuk menyangga atap teras. Untuk jumlah tiang, bisa anda sesuaikan dengan luas atap yang harus di sangga oleh tiang. Sedangkan dekorasi Desain Teras Rumah Minimalis khususnya pada tiang, bisa anda gunakan batu-batu alam yang sederhana dan memberi kesan natural. Hal itu disebabkan oleh batu alam tidak mudah berjamur setelah terkena hujan atau panas. Disisi lain perawatan batu alam pada tiang teras sangat mudah.

Teras Rumah Minimalis

Desain Teras Rumah Minimalis
Desain Teras Rumah Minimalis
Desain Teras Rumah Minimalis Sederhana





Teras biasanya berfungsi sebagai tempat bersantai, mengobrol, atau membaca koran. namun terkadang teras juga bisa berfungsi sebagai ruang tamu. Tamu yang diterima di teras bisanya adalah orang-orang yang tidak begitu dekat dengan pemilik rumah atau waktu bertamu yang hanya sebentar. Mengingat hal tersebut, design teras rumah minimalis bisa di letakkan kursi santai berjumlah dua dan satu meja. Untuk pemilihan bahan meja sebaiknya meja tidak terbuat dari kaca. Hal ini disebabkan posisi meja ini berada di luar rumah yang bisa terjadi beberapa kerusakan.

Untuk lebih mempercantik teras anda maka anda bisa menambahkan beberapa tanaman hias atau bunga-bunga disudut-sudut teras. Lagkah ini bisa sekaligus membuat taman sederhana di sekitar teras anda. Pada tiang teras anda juga bisa menambah 2 lampu hias. Tentunya akan menambah menarik pada teras anda, apalagi saat malam hari. Desain Teras Rumah Minimalis yang simple dan tepat akan menampilkan rumah minimalis yang elegan dan mewah. Teras akan menjadi ruang perkenalan bagi tamu yang mengunjungi rumah. Tentunya teras akan menarik untuk tempat berbagai aktivitas bersama tamu, keluarga atau hanya bersantai. Itulah beberapa tips untuk mendekorasi atau mendesign Desain Teras Rumah Minimalis anda. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!